[:id]Dosen FH UB Jelaskan Pentingnya Penyesuaian Kebijakan Hukum Hubungan Industrial Dalam Forum Human Capital BUMN[:]

  • Post category:News
You are currently viewing [:id]Dosen FH UB Jelaskan Pentingnya Penyesuaian Kebijakan Hukum Hubungan Industrial Dalam Forum Human Capital BUMN[:]
Dr. Budi Santoso, S.H., LL.M. (paling kanan), Dosen FH UB menjadi salah satu narasumber dalam FHCI BUMN pada 24 – 25 Agustus 2023 | Foto: Atanasya

[:id]Malang, FH UB – Dosen FH UB, Dr. Budi Santoso, S.H., LL.M., menjadi narasumber dalam Industrial & Employee Relations Conference 2023 yang diselenggarakan oleh Forum Human Capital Indonesia (FHCI) BUMN di The Patra Resort & Villas Bali pada 24 – 25 Agustus 2023. Kegiatan tersebut dihadiri dan diresmikan secara langsung oleh Menteri BUMN, Erick Thohir.

Penyelenggaraan konferensi ini bertujuan menjadi wadah bagi para praktisi human capital BUMN supaya saling berbagi dan berkolaborasi dalam mendorong pertumbuhan bisnis perusahaan sekaligus menciptakan dunia kerja yang berkelanjutan (sustainable). Diharapkan pula penyelenggaraan konferensi ini dapat diterapkan di lingkup perusahaan BUMN yang dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang berkualitas.

Dalam kegiatan yang dihadiri secara langsung oleh lebih dari 400 praktisi human capital BUMN ini, Budi Santoso, yang juga menjabat sebagai Ketua Program Studi Doktor Ilmu Hukum dan Ketua Pusat Pengembangan Hukum Ketenagakerjaan FH UB, menyampaikan materi dengan topik “Adapting to the Legal Change: Navigating the Consequences of UU Cipta Kerja on Industrial Relations Practice”.

Dr. Budi Santoso, S.H., LL.M., Dosen FH UB menjadi salah satu narasumber dalam FHCI BUMN pada 24 – 25 Agustus 2023 | Foto: Atanasya
Dr. Budi Santoso, S.H., LL.M., Dosen FH UB menjadi salah satu narasumber dalam FHCI BUMN pada 24 – 25 Agustus 2023 | Foto: Atanasya

Topik sesi Expert Panel 1 ini disampaikan oleh Budi Santoso yang bersamaan dengan pemaparan Sekretaris Jenderal Kementerian Tenaga Kerja, Prof. (HC) Anwar Sanusi, Ph.D. Dalam forum ini topik yang dibahas mengenai perubahan pengaturan sektor ketenagakerjaan yang terdapat dalam UU Cipta Kerja serta dampaknya terhadap sektor industri dan ketenagakerjaan.

Melalui forum ini diharapkan dapat dihasilkan langkah-langkah tepat yang dapat diimplementasikan untuk memastikan kepatuhan atas perubahan regulasi tersebut secara efektif.

Penulis: Atanasya
Editor: Tia Rizki[:]