First Gathering LSO Homeband Fakultas Hukum, UB

  • Post category:News
You are currently viewing First Gathering LSO Homeband Fakultas Hukum, UB

Malang (13/11) Lembaga Semi Otonom (LSO) Homeband Fakultas Hukum Universitas Brawijaya (FHUB) mengadakan acara First Gathering untuk seluruh anggota baru LSO Homeband. Dilaksanakan di Auditorium lt. 6 Gedung A FHUB acara ini dimulai pada pukul 17.00 WIB. Untuk first gathering tahun ini sendiri mengangkat tema “ZONA NYAMAN”.

Didalam first garhering ini diisi beberapa kegiatan diantaranya adalah perkenalan Badan Formatur dan pengurus LSO Homeband, Forum Group Discussion (FGD), Games, serta penampilan musik dari internal Homeband itu sendiri.

Gathering yang diadakan LSO Homeband FH UB ini sendiri merupakan langkah untuk memperkenalkan sekaligus mengajak kepada seluruh mahasiswa FHUB khususnya mahasiswa baru yang berminat di bidang musik untuk dapat bergabung dan menyalurkan bakat musik nya di LSO Homeband

Hal ini dungkapkan oleh Michael Anugerah Purba yang merupakan Ketua Pelaksana dari first gathering ini “Di dunia ini tidak ada yang gasuka musik semua pasti suka musik, mau genre apapun itu kalo kalian suka musik, joinlah di Homeband FH” ucapnya.

LSO Homeband sendiri sudah banyak melakukan kegiatan di tingkat fakultas maupun di tingkat universitas, beberapa diantaranya adalah mengaikuti kegiatan di Olimpiade Brawijaya dan juga mengisi kegiatan di internal FHUB sendiri. Kedepannya LSO Homband ini sendiri rencananya juga akan mengadakan kegiatan diklat untuk amggota baru nya dan juga mengadakan kegiatan bermusik di FHUB. [ALF/Humas]